![]() |
DELIXNEWS.COM, Kupang* - Danramil 1604-01/Kota, Mayor Inf Hendri Dunant, S.I.P, mewakili Komandan Kodim 1604/Kupang, menghadiri kegiatan Video Conference (Vicom) yang dipimpin oleh Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) terkait kunjungan Bapak Paulus Fransiskus ke Timor Leste pada 9-11 September 2024. Acara ini berlangsung di ruang rapat Polres Kupang Kota dan dihadiri oleh Forkopimda, Kajari Kota Kupang, Dishub, serta para perwira Polres Kupang Kota. Rabu (04/09/2024).
Dalam Vicom tersebut, dibahas rencana keberangkatan umat dari Kupang dan Atambua menuju Timor Leste yang diperkirakan mencapai 849 orang. Dari jumlah tersebut, Keuskupan Kupang akan memberangkatkan 205 orang, dengan menggunakan 53 unit kendaraan.
![]() |
Semua kendaraan yang akan mengangkut para peserta dijadwalkan melintasi Pos Batas Motaain. TNI, Polri, dan instansi terkait akan bekerja sama dalam memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan.
Danramil 1604-01 menyampaikan bahwa TNI siap mendukung penuh kegiatan ini, khususnya dalam hal pengamanan di wilayah perbatasan, demi kelancaran kunjungan dan kenyamanan seluruh peserta yang berpartisipasi. *_
(Jack Abu/Pendim1604)_*