![]() |
DELIXNEWS.COM, Kupang* – Babinsa Kelurahan TDM, Serka Alexander Tanesib, bersama Babinsa Kelurahan Fatululi, Sertu Yusuf Tafuli, melaksanakan karya bhakti penyiraman halaman Kampus Universitas Muhammadiyah Kupang. Kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan satu unit truk tangki air dan bertujuan untuk mempersiapkan kampus sebagai salah satu lokasi yang akan dikunjungi oleh Presiden Republik Indonesia, dalam rangka kunjungan kerja di Kupang. Senin malam (o2/12/2024).
Penyiraman halaman kampus tersebut merupakan bagian dari upaya untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan kampus menjelang kunjungan Presiden. Selain itu, kegiatan ini juga menunjukkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menyukseskan acara penting yang berlangsung di Kota Kupang. Kegiatan karya bhakti ini dilakukan dengan melibatkan Babinsa dan masyarakat setempat, yang bekerja sama untuk memastikan lingkungan sekitar kampus terlihat rapi dan bersih.
Sersan Kepala Alexander Tanesib mengungkapkan bahwa partisipasi Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap kelancaran persiapan kunjungan Presiden RI. "Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, kampus Universitas Muhammadiyah Kupang dapat siap menyambut kunjungan Presiden dan memberikan kesan positif," ujarnya.
Kegiatan ini juga mencerminkan komitmen TNI dalam mendukung pemerintah daerah dan menyukseskan berbagai agenda kenegaraan. Dengan kerjasama antara TNI dan masyarakat, persiapan untuk kunjungan Presiden di Kupang diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi masyarakat setempat.
*(Pendim1604)*.
![]() |