![]() |
DELIXNEWS.COM, ALOR - Suasana Politik mulai berjalan menjelma hingga ke pelosok-pelosok jelang Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur NTT serta Bupati dan Wakil Bupati Alor. Hal ini tentu menjadi bagian dari tugas dan tanggungjawab para Babinsa agar wilayah binaannya tetap aman dan damai.
Karena Kamtibmas juga menjadi bagian tugas dan tanggungjawabnya, Babinsa Sertu Muahjir Moka secara rutin turun Desa binaannya menghimbau warga ikut berperan menjaga dan menciptakan suasana Kamtimas yang kondusif.
Seperti halnya saat Sertu Muhajir melaksanakan Komsos dengan Tokoh masyarakat di rumah Bapak Safrudin, di RT.001, RW.002, Desa Hulnani, Kec. Alor Barat Laut, Selasa (17/9/2024).
Kepada para Tokoh, Babinsa menyampaikan agar turut membantu aparat pemerintah desa, TNI dan Polri dengan cara membantu dalam memberikan himbauan kepada warga masyarakat lainnya.
"Mari bersama-sama kita menciptakan suasana yang benar-benar kondusif guna mewujudkan Pilkada yang aman, damai, dan bermartabat", ujar Sertu Muhajir Moka.
Jef Beny.